Mengisi Waktu Libur UAS Dengan Berolahraga Futsal
Dalam mengisi waktu kekosongan setelah Ujian Akhir Semester tepatnya hari senin, tanggal 15 Januari 2018 dosen dan staf STIE Sebelas April Sumedang melakukan olahraga bersama mahasiswa menggelar pertandingan Futsal yang bertepat di GOR Sawitri.
Dosen diwakili Bapak Atep dan Bapak Ervi sedangkan staf diwakili oleh Bapak Junjun, Bapak Anung, Bapak Toto, dan Bapak Yogi serta dari rekan mahasiswa gabungan dari mahasiswa UKM Komputer dan UKM KWM.
Bukan kalah menang yang dicari dari pertandingan tersebut namun silaturahmi antar civitas akademika yang harus selalu dijalin tidak hanya didalam kampus namun di luar kampus pun perlu di bina yang salah satu caranya yaitu dengan olahraga sebagai pemersatu bangsa.
Rencana kegiatan olahraga tersebut akan terus dilakukan. Harapan semoga rekan-rekan civitas akademika yang lain dapat berpastisipasi.
279 total views, 1 views today